Translations:Yirmi Dördüncü Söz/314/id

    Risale-i Nur Tercümeleri sitesinden

    Jawabannya:sebagaimana belalang menjadi hama pertani- an yang bisa merusak area tertentu di musim tertentu, kemudian ia menghilang seiring pergantian musim, maka pembesar spesies terse- but yang membinasakan area tadi tersembunyi di sejumlah individu yang terbatas. Dengan kehendak Tuhan, hama tersebut muncul di mu- sim tertentu dalam jumlah yang banyak. Yakni hakikat spesiesnya me- nepi, namun tidak punah. Ia akan muncul kembali di musim tertentu.Jika demikian kondisi yang terjadi pada belalang, maka beberapa kaum yang menebarkan kerusakan di dunia pada waktu tertentu juga akan muncul pada waktu yang telah ditentukan guna membinasakan umat manusia dengan izin dan kehendak-Nya. Mereka kembali meng- hancurkan peradaban umat manusia. Hanya saja, agitasi dan pergera- kan mereka muncul dalam bentuk lain.