Translations:Otuzuncu Lem'a/77/id

    Risale-i Nur Tercümeleri sitesinden

    Ya, jika ada sesuatu yang aneh dan mengherankan di dunia ini, maka hal itu adalah sikap manusia yang menolak keberadaan Allah. Sebab, keteraturan berikut segala macamnya yang tak terhingga serta berbagai hikmah dengan beragam bentuknya yang istimewa yang terdapat di setiap entitas alam menjadi saksi yang jujur bahwa eksistensi dan keesaan Allah wajib adanya. Jadi, tidak ada yang lebih buta dan tidak ada yang lebih bodoh dari mereka yang tidak melihat keberadaan Tuhan yang Mahabijaksana. Bahkan aku bisa mengatakan bahwa kaum sofis yang dianggap dungu di antara orang- orang kafir karena mengingkari eksistensi alam merupakan orang kafir yang paling pintar. Sebab, keyakinan terhadap eksistensi alam yang disertai dengan ketidakpercayaan pada Sang Penciptanya—yaitu Allah —adalah sesuatu yang sangat mustahil dan tidak dapat diterima. Karena itu, mereka memulai dengan mengingkari alam sekaligus mengingkari keberadaan mereka sendiri. Menurut mereka, tidak ada yang eksis sama sekali. Mereka meniadakan akal mereka sendiri sekaligus menyelamatkan diri dengan sedikit mendekat kepada akal dibandingkan dengan kaum kafir dungu yang bersembunyi di balik akal.