Translations:Yirmi Üçüncü Söz/183/id

    Risale-i Nur Tercümeleri sitesinden

    Karena itu, tidak ada sesembahan hakiki bagi manusia yang berada dalam kondisi semacam itu selain Dzat Yang memegang ken- dali segala sesuatu dan memiliki khazanah segala sesuatu. Dia Maha Mengawasi segalanya, hadir di setiap tempat, tak terikat oleh tempat, terbebas dari kelemahan, bersih dari kekurangan, dan suci dari cacat. Dia Mahakuasa pemilik keagungan, Maha Pengasih pemilik keinda- han, dan Mahabijak pemilik kesempurnaan. Hal itu lantaran tidak ada yang dapat memenuhi kebutuhan dan impian manusia yang tak ter- hingga kecuali Dzat Yang memiliki qudrah tak terbatas, dan penge- tahuan komprehensif yang tak bertepi di mana hanya Dia yang layak disembah.