Translations:Otuz İkinci Söz/639/id

    Risale-i Nur Tercümeleri sitesinden

    Bisa jadi pohon besar itu sebagian rantingnya dipotong untuk pembaharuan demi buah yang kecil tadi serta diberi pupuk untuk menghasilkan buah permanen yang lebih indah dan lebih lembut.Demikian pula dengan manusia yang merupakan buah pohon alam. Pasalnya, tujuan dari penciptaannya dan maksud dari penghadiran entitas adalah manusia. Benih dari buah tersebut adalah kalbu manusia yang merupakan cermin milik Pencipta Mahaagung yang paling bercahaya dan paling komprehensif.Berdasarkan hikmah di atas, manusia kecil ini menjadi poros berbagai perubahan besar dalam kebangkitan serta menjadi sebab kehancuran dan pergantian entitas. Pasalnya, pintu dunia ditutup demi perhitungan atasnya serta pintu akhirat terbuka karenanya.