Translations:Otuzuncu Lem'a/218/id

    Risale-i Nur Tercümeleri sitesinden

    Ya, kehidupan berikut seluruh bagiannya dan jumlah entitas hidup di dalamnya merupakan stempel dan tanda yang menjadi saksi atas keesaan al-Hayy al-Qayyum. Selain itu, tindakan membangkitkan dan menghidupkan kembali membenarkan tauhid sebanyak jumlah entitas hidup yang ada. Proses menghidupkan bumi yang merupakan salah satu contoh kebangkitan menjadi saksi jujur yang bersinar yang menegaskan kebenaran tauhid ibarat matahari. Sebab, proses meng- hidupkan dan membangkitkan bumi pada setiap musim semi berarti membangkitkan entitas hidup yang terhingga jumlahnya di mana ia lebih dari tiga ratus ribu jenis. Semuanya dihidupkan secara bersamaan tanpa ada kekurangan atau cacat dengan saling berbaur, saling menyempurnakan dan rapi. Dzat yang melakukan seluruh perbuatan rapi tersebut adalah Dzat yang menciptakan seluruh makhluk. Dialah al-Hayy al-Qayyum yang menghidupkan seluruh materi yang bernyawa. Dia merupakan Dzat Maha Esa yang sama sekali tidak memiliki sekutu dalam rububiyah-Nya.