Translations:Yirmi Altıncı Mektup/130/id
Kondisi yang Menarik Perhatian Bangsa Turki merupakan bangsa muslim terbanyak dibanding bangsa muslim lainnya di mana mereka beragama Islam di manapun mereka berada. Sementara bangsa-bangsa lain ada yang muslim dan ada yang non-muslim. Karena itu, bangsa Turki tidak terpecah sebagaimana bangsa-bangsa lainnya. Di manapun sekelompok orang Turki berada, mereka adalah muslim. Adapun yang keluar dari Islam atau yang memang bukan muslim, sesungguhnya mereka tidak bisa disebut sebagai orang Turki seperti Hungaria. Sementara bang- sa-bangsa lain, bahkan yang kecil sekalipun, terdiri dari muslim dan non-muslim.