Translations:Yirmi Beşinci Lem'a/129/id

    Risale-i Nur Tercümeleri sitesinden

    Betapa ringannya penderitaan fisik yang kau hadapi jika dibandingkan dengan pelayanan agung dalam nuansa kasih sayang yang diberikan oleh orang-orang yang kau harapkan ridhanya. Engkau pun menjadi tuan dan majikan mereka, di samping dengan sakit tersebut engkau berhasil memperoleh tambahan kekasih yang mau membantu dan para karib yang mencintai. Engkau telah menghim- pun mereka untuk mencintai dan mengasihi sebagai dua sifat alamiah manusia.Selanjutnya, dengan penyakitmu engkau bisa beristirahat dari berbagai tugas yang berat dan membuat penat.