Translations:Yirmi Beşinci Lem'a/136/id
Wahai saudaraku yang kehilangan setengah dari kesehatannya. Engkau diamanahkan dua sendi atau dua jalan yang singkat dan mudah. Keduanya meretas jalan bagimu menuju kebahagiaan abadi disamping selalu mengingatkanmu akan musnahnya dunia dan fananya manusia. Di saat itu, dunia tak lagi mampu memenjarakan dirimu dan kelalaian tidak berani menutupi matamu. Nafsu ammârah, dengan selera rendahnya, tidak mampu memperdaya orang yang sudah menjadi setengah manusia. Sehingga dengan cepat ia bisa selamat dari ujian dan keburukannya.